0 komentar

Pekan Olahraga seni (Porseni) tingkat Madrasah Tsanawiyah (MTs) se kabupaten Purwakarta yang di adakan setiap dua tahun sekali di tahun 2010 ini yang di pusatkan di MTs. Negeri jalan Taman Makam pahlawan, Purwakarta di ikuti sebanyak 43 sekolah Madrasah Tsnawiyah yang ada di kabupaten Purwakarta.

"Selain mencari bibit atlet di kalangan pelajar tujuan lain dari porseni ini yakni Untuk menjalin silaturahmi antar sekolah di lingkungan Madrasah Tsanawaiyah di kabupaten Purwakarta."tegas Drs.Jarirudin Kepsek MTs.N Purwakarta yang juga selaku panitia, Pada hari Rabu (10/11)
Dituturkan menurut panitia porseni yang di adakan ini dalam rangka mempersiapkan tingkat wilayah dan berlanjut ke porseni tingkat provinsi yang di rencanakan tanggal 28-30 desember mendatang di Kabupaten Indramayu.

Masih menurut Kepsek Porseni yang di adakan di MTs Negeri Purwakarta ini di perlombakan sebanyak 10 cabang perlombaan diantaranya Bola Voli, Bulu tangkis, Putsal,lari, MTQ, Busana Muslimah, ,Cerdas cermat, pidato, Bahasa Inggris, bahasa Indonesia, bahasa arab, kegiatan ini berlangsung selama dua hari, Sedangkan acara poseni ini di buka secara simbolis oleh Kepala Kementrian Agama Purwakarta Drs.H.Ahmad Sanukri.

"Dalam penilaiannya para juri diambil dari luar madrasah supaya dalam seleksi ini bisa maksimal dan propesional dan hasilnya di terima semua pihak
Kepsek Mengharapkan dalam porseni ini dapat mencari bibit atlet di kalangan pelajar Madrasah Tsanawaiyah di purwakarta yang berprestasi untuk siap bertarung di tingkat propinsi maupun nasional sehingga bias mengharumkan nama sekolah."Ajang ini bisa meningkatkan motivasi baik bidang olahraga dan seni serta meningkatkan belajar."